Sintang, 20 Februari 2025 - Sebanyak 20 siswa/i SMA Negeri 4 Sintang mengikuti kegiatan "Pesta Siaga, Jambore Cabang, dan Raimuna Cabang" yang diselenggarakan di Lapangan Bola Kecamatan Binjai pada tanggal 20-21 Februari 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari peringatan Hari Pandu Dunia Ke-168 tingkat Kabupaten Sintang.
Berdasarkan surat permohonan izin yang dikeluarkan oleh Gugus Depan SMA Negeri 4 Sintang dengan nomor 06/GD.01.025 – 01.026/2025, para peserta yang terdiri dari berbagai kelas diberikan izin untuk tidak mengikuti kegiatan pembelajaran selama acara berlangsung. Mereka terdiri dari siswa kelas X, XI, dan XII yang aktif dalam Gerakan Pramuka.
Dengan kegiatan ini, diharapkan seluruh peserta dapat mengaplikasikan ilmu dan pengalaman yang diperoleh dalam kehidupan sehari-hari serta menjadi teladan bagi teman-teman di sekolah. SMA Negeri 4 Sintang berkomitmen untuk terus mendukung kegiatan positif seperti ini demi pembentukan karakter siswa yang lebih baik.
Semoga semangat Pramuka terus berkobar dalam diri setiap peserta! Salam Pramuka!
Reporter: Hayyu Erinda
Tanggal: 20 Februari 2025
Jadilah yang pertama berkomentar di sini